Info BeritaKegiatanKeilmuanTentang KKSWawancara

Ekslusif! Guru Besar Tafsir UIN Jakarta Bawakan Workshop Penulisan Karya Ilmiah di Mesir

Wawasan, Kairo— “Alhamdulillah, suatu kesempatan besar dapat mengadakan workshop yang dibimbing langsung oleh Prof. DR. Hamka Hasan, Lc., MA., Guru Besar Ilmu Tafsir UIN Syarif Hidayatullah Jakarta sekaligus merupakan Alumni Al-Azhar Kairo Mesir”, ungkap  Muh. Fathurrahman selaku Ketua Panitia Workshop Penulisan Karya Ilmiah yang diadakan di Baruga KKS pada Ahad (22/10) hingga Senin (23/10).

Fathurrahman menerangkan bahwa latar belakang diadakannya acara ini adalah inisiatif dari Prof. Hamka Hasan yang kebetulan berkunjung ke Mesir. Sehingga dengan melihat urgensitas terkait metodologi kepenulisan dan minat yang tinggi dari warga KKS Mesir dalam hal tersebut. Departemen Pengembangan Intelektual KKS pun mengadakan Workshop Kepenulisan Risalah Azhar, dengan tema “Bagaimana Memperkuat Pernyataan dalam Penelitian Ilmiah”.

Acara yang berlangsung selama dua hari tersebut secara umum terbagai menjadi dua materi. Pada Hari pertama, pengajaran terkait metodologi kepenulisan proposal penelitian ilmiah. Dan hari kedua, pengembangan pernyataan dalam penelitian ilmiah.

Fathurrahman juga mengungkapkan bahwa kegiatan ini mendapat banyak perhatian dari para peserta, dan dari sekian banyak kegiatan yang berkaitan dengan kepenulisan di kalangan Mahasiswa Indonesia di Mesir (Masisir), tak banyak yang mengangkat tema khusus seperti ini. “Padahal ini penting untuk diketahui oleh seluruh kalangan mahasiswa, bukan hanya untuk mahasiswa pascasarjana,” tambahnya.

Selain itu, jumlah peserta yang hadir pada saat pelaksanaan workshop, melebihi jumlah yg terdaftar di gform. Tentu hal ini juga menunjukkan antusias peserta dalam mengikuti kegiatan tersebut.

Di sisi lain, Abdul Mughni Mukhtar sebagai Ketua 1 KKS juga berpesan, “Beliau selaku orang tua sekaligus senior kita di KKS banyak memberikan pembelajaran terkait kepenulisan, bagaimana metodologi pembuatan proposal, bagaimana membuat kerangka tulisan, dan lain sebagainya. Di salah satu perbincangan dengan beliau, katanya kita bisa belajar menulis dengan melihat apa yang ada di sekitar kita. Beliau juga bilang bahwa tulisan (tesis) yang baik adalah tulisan yang selesai. Semoga Allah senantiasa menjaga beliau”.

Reporter: Mushawwir Rahman

Editor: Akmal Sulaeman

Artikel Terkait

Beri Komentar