Uncategorized

Tiga Program Unggulan Wihdah Periode Baru

Ketua Wihdah Periode 2021-2022 (Gambar: dok. Wawasan)

 

Wawasan, Kairo—“Insya Allah sesuai kampanye
kemarin, dalam periode ini kami akan mengusungkan tiga program unggulan Wihdah
yang diharapkan mempunyai banyak dampak positif bagi Masisirwati (sebutan untuk Mahasiswi Indonesia di Mesir). Adapun
program tersebut adalah Road Azhar, Ruang Aman, dan Pesta Rakyat,” ungkap
Maulida Justica Riani, ketua terpilih Wihdah PPMI Mesir periode 2021-2022 saat
diwawancarai Kru Wawasan, Ahad (25/7) di Wisma Nusantara.

 

Road Azhar adalah program pendidikan
keilmuan yang nantinya akan berkolaborasi dengan berbagai senat. Adapun Ruang
Aman adalah program khusus bagi Masisirwati 
untuk mengungkap semua keluh kesahnya kepada kami sebagai salah satu elemen
yang berperan dalam kehidupan Masisirwati itu sendiri. Program terakhir adalah
pesta rakyat yang di mana kami akan mengundang para Bussiness woman  Masisirwati
untuk mengenalkan produk-produknya kepada Mahasiswi-mahasiswi Asia lainnya,”
jelas Maulida.

 

Untuk mendukung program unggulan tersebut,
Ketua Wihdah terpilih itu mengatakan akan berkolaborasi dengan berbagai elemen
yang berwenang seperti PPMI, Dewan Keamanan dan Ketertiban Masisir (DKKM), dan
lain-lain.

 

Putri asal Kalimantan Selatan tersebut sangat
berharap bahwa program unggulan ini akan membawa Masisirwati menjadi lebih
terbuka dan multitalent di berbagai
bidang.

 

Ia mengaku sadar bahwa ia mempunyai tanggung
jawab yang besar untuk memajukan kualitas Masisirwati sebagai
perempuan-perempuan yang berdaya di berbagai bidang. (Annisa)

 

 

Artikel Terkait